Breaking News

Pelayanan RSUD Kerinci dan Bukit Kerman Resmi Beroperasi, Komitmen Bupati Monadi Tingkatkan Layanan Kesehatan Masyarakat

suarakerinci.id, KERINCI – Pemerintah Kabupaten Kerinci kembali menorehkan capaian penting di bidang kesehatan. Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos, M.Si, secara resmi meluncurkan pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Kerinci yang berlokasi di Jalur Dua Bukit Tengah, Sungai Pegeh, Kecamatan Siulak, Sabtu (1/11)

Peresmian ini menjadi momentum bersejarah bagi masyarakat Kerinci, menandai dimulainya operasional pelayanan RSUD yang selama ini dinantikan sebagai fasilitas kesehatan rujukan utama di daerah tersebut.

Dalam sambutannya, Bupati Monadi menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pembangunan dan persiapan RSUD hingga siap melayani masyarakat.

 “Kita menyadari masih ada sejumlah keterbatasan, seperti kapasitas tempat tidur dan ketersediaan obat-obatan. Namun dengan dukungan DPRD dan seluruh elemen, kita akan terus berupaya melengkapi fasilitas serta memenuhi kebutuhan tenaga medis, terutama dokter spesialis,” ujar Monadi.

Bupati menegaskan, RSUD Kerinci telah resmi teregistrasi di Kementerian Kesehatan RI, dan Pemkab tengah berproses untuk meningkatkan statusnya menjadi Rumah Sakit Tipe C. Upaya tersebut ditempuh dengan memperkuat layanan unggulan, termasuk pengembangan layanan jantung dan fasilitas penunjang lainnya.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Monadi juga mengumumkan bahwa RSUD Tipe D Bukit Kerman mulai beroperasi bersamaan dengan peresmian RSUD Kerinci. Ia menilai, keberadaan dua rumah sakit ini menjadi langkah nyata pemerataan pelayanan kesehatan di wilayah Kerinci bagian hilir dan hulu.

“Dengan beroperasinya dua rumah sakit ini, masyarakat Kerinci kini memiliki akses pelayanan yang lebih dekat, cepat, dan merata,” ungkapnya.

Menariknya, Kementerian Kesehatan RI juga menetapkan Kabupaten Kerinci sebagai salah satu lokus pembangunan rumah sakit nasional, menjadikan daerah ini bagian dari prioritas program penguatan layanan kesehatan di Indonesia.

Dalam acara tersebut turut dilakukan penyerahan bantuan obat-obatan dari PT. KMH sebagai wujud dukungan terhadap peningkatan pelayanan di RSUD Kerinci.

Acara launching turut dihadiri oleh Wakil Bupati Kerinci H. Murison, Ketua DPRD Irwandri, Wakil Ketua DPRD Boy Edwar, Sekda Zainal Efendi, perwakilan PT. KMH, para kepala OPD, camat, kepala desa, dan unsur organisasi kesehatan se-Kerinci.

Usai peresmian, Bupati dan rombongan meninjau langsung berbagai fasilitas serta sistem digital pelayanan rumah sakit yang disiapkan untuk mempermudah akses pasien dan meningkatkan efisiensi pelayanan.

Dengan diresmikannya RSUD Kabupaten Kerinci dan RSUD Bukit Kerman, Pemerintah Kabupaten Kerinci menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan layanan kesehatan yang modern, profesional, dan merata bagi seluruh masyarakat.(qhy)