Breaking News

Jabatan Pejabat Eselon II juga akan Dilelang

Suarakerinci.com, KERINCI-Tidak hanya pejabat eselon III dan IV saja, dalam waktu dekat lelang pejabat eselon II juga akan dilaksanakan Pemkab Kerinci. Hal ini sebagai tindaklanjut evaluasi kinerja yang dilaksanakan nantinya.

Selain itu, lelang jabatan juga akan dilaksanakan untuk mengisi jabatan pejabat eselon II yang dalam kondisi kosong, diantaranya Kepala Dinas Dukcapil, Dinas Perindag, PDAM, dan Perizinan.

"Kepala OPD yang kosong tersebut masih diisi oleh Plt, sehingga perlu diisi. Untuk pelaksanaan lelang tentunya ada prosedur, ada langkah-langkah, tidak langsung saja mengisinya," ungkap Bupati Kerinci, H Adi Rozal.

Untuk pelaksanaan Evaluasi kinerja, lanjutnya pihaknya telah melakukan evaluasi terhadap pejabat eselon II, dan juga mendapatkan skor. "kita telah evaluasi, dengan sistim telah dibangun, ada evaluai teman sejawad, dari atas ke bawah, sehingga akhirnya kita dapat skor, dan ini yang akan kita ajukan ke KASN untuk dilelang," terangnya.

Bahkan, ditambahkannya Pemerintah Kabupaten Kerinci telah mengirimkan surat ke Kementrian Dalam Negeri KASN, untuk mendapatkan izin agar jabatan tersebut dilelang."Kita masih menunggu Izinnya turun, kita lihat saja nanti,"jelasnya.(per)

Bupati Kerinci, H Adi Rozal