Sebelum dan Usai Debat Publik, Ahmadi Sungkem ke Ibunda
Suarakerinci.id, SUNGAIPENUH- Dibalik debat publik yang spektakuler yang dilakoni oleh Calon Walikota Sungai Penuh, Ahmadi Zubir ternyata tersirat doa dari sang Ibunda.
Hal itu tidak terlepas dari bakti Ahmadi Zubir kepada Ibundanya, bahlan sebelum mengikuti dan setelah debat publik Calon Walikota dan Wakil Walikota Sungai Penuh, Ahmadi Zubir dengan merendahkan diri sungkem ke ibunda tercinta.
"Orang tua adalah segalanya bagi saya, karena perjuangan dan restu ibunda lah yang mengantarkan kesuksesan kepadanya hingga saat ini,"ungkapnya.
Pantauan dilapangan seperti saat sebelum berangkat ke lokasi debat Publik Ahmadi Zubir menyalami dan sungkem ke Ibunda tercinta, begitupun setelah pulang kerumah dari lokasi debat sang ibunda telah menunggu depan rumah dan disalaminya.(qhy)