Breaking News

Tingkatkan SDM Anggota, BPBD Sungai Penuh Gelar Bimtek Kajian Kebutuhan Pasca Bencana


Suarakerinci.id, SUNGAIPENUH- Badan Penanggulangan Bencana Daerah melalui Bidang Rehabilitasi dan Rekontruksi BPBD Sungai Penuh, melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) kajian kebutuhan Pasca Bencana (JITUPASNA) tahun anggaran 2021.

Kegiatan bimtek dijadwalkan selama dua hari yakni pada tanggal 3 hingga 4 November 2021, kegiatan dilaksaksanakan dengan mengambil tempat di aula hotel Kerinci.

Bimtek sendiri diikuti oleh SKPD teknis terkaitm ASN BPBD SUngai Penuh dan Tim TRC BPBD Sungai Penuh. Bimtek dibuka langsung oleh Kepala Pelaksana BPBD Sungai Penuh, Abrardani dan didampingi Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekontruksi BPBD Sungai Penuh, Sayindra.

Kepala Pelaksana BPBD Sungai Penuh, Abrardani dalam sambutannnya menjelaskan tentang tujuan dari kegiatan yang dilaksanakan adalah untuk membentuk Sumber Daya Manusia dilingkup BPBD Kota Sungai Penuh, hal ini dikhususkan pada pengkajian dan produksi akibat analisis dampak perkiraan kebutuhan yang menjadi dasar bagi rencana rehabilitasi dan Rekontruksi. 

"Tujuannya membentuk SDM BPBD yang tangguh daam penanganan bencana, terutama dalam hal mengidentifikasi atau mengkaji kerusakan, kerugian, gangguan akses, gangguan fungsi, peningkatan resiko yang aspek pemukiman, infrastruktur, ekonomi, sosial dan kintas sektoral. untuk itu kita berharap peserta serius dalam mengikuti pelatihan,"himbaunya.

Sementara itu, Kepala Bidang Rehabilitasi dan rekontruksi BPBD sungai Penuh, Sayindra mengharapkan pelaksanaan bimtek ini bida meningkatkan wawasan dan pengetahuan serta penyamaan persepsi terhadap bencana, karena tidak hanya bencana yang harus dipikirkan tapi yang harus disiapkan adalah penanganan yang tepat dalam menghadapi bencana.

"Karena tidak hanya ketangguhan dalam menghadapi bencana saja yang harus menjadi perhatian, tapi juga kesiapan dalam penanganan bencana serta pemulihan pasca bencana,"tegasnya.(qhy)