Paripurna, Hanya Dihadiri 17 Anggota DPRD
Suarakerinci.com, KERINCI-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kerinci kembali mengagendakan pelaksanaan rapat paripurna ke tiga masa sidang kedua, Jumat (19/8). Ironisnya hanya 17 dari 30 anggota DPRD yang hadir.
Rapat paripurna dengan agenda mendengarkan jawaban eksekutif tentang Laporan Keuangan Daerah (LKD) APBD tahun 2015 dan Empay Rencana Peraturan Daerah serta Kupa Apbd P 2016, hanya diikuti 17 orang dprd.
Bahkan, Rapat yang dipimpin H.Murtias wakil ketua DPRD Kerinci, Hadir pada acara tersebut Wakil Bupati Kerinci, Zainal Abidin, Sekda Kerinci, Afrizal, serta forkofinda, dan sejumlah Kepala SKPD Kerinci.
Sedikitnya anggota DPRD yang hadir sangat disesalkan oleh sejumlah pihak termasuk masyarakat."Sangat riskan sekali wakil rakyat Kerinci, kalau paripurna saja malas datang, bagaimana dengan kinerjanya,"ungkap Zul.
Pada dasarnya, kinerja dari DPRD sudah tidak sesuai dengan imbalan yang dilaksanakannya, pasalnya gaji DPRD yang besar dan lancar.
"Kami sering memantau kinerja DPRD Kerinci, melalui media massa dan sebagainya. Kedepan kita berharap DPRD Kerinci lebih profesional pagi bekerja, jangan begini karena ini demi kepentingan kita bersama,"sebutnya.(oq).