Breaking News

Pasca Adanya Honorer yang Dinyatakan Positif Uji Swab, Puluhan Pegawai Pemkab Kerinci Jalani Rapid Tes

Suarakerinci.com, KERINCI- Pasca adanya pegawai Honorernya yang positif uji Swab, Pemkab Kerinci dalam tiga hari ini melaksanakan Rapid tes bagi PNS dan pegawai dilingkup Pemkab Kerinci.

Sejauh ini, sebanyak 84 pegawai Pemkab Kerinci yang telah menjalani rapid tes yang dilaksanakan Pemkab Kerinci dalam tiga hari ini.

"Pada Selasa kemarin (26/5) ada 44 pegawai yang jalani Rapid Tes, Rabu (27/5) 40 pegawai ikuti rapid tes, hari ini belum ada datanya,"ungkap Bupati Kerinci, H Adi Rozal.

Berdasarkan hasil rapid tes yang dilaksanakan dua hari ini, lanjutnya tidak ada pgawai Pemkab Kerinci yang terpapar covid 19.

"Hasilnya reaktif atau negatif,"sebutnya.

Sementsra itu, Kepala Dinas Kesehatan Kerinci, Hermendizal menjelaskan Rapid tes digelar dalam usaha untuk mengantisipasi dan memutus mata rantai covid 19 di Kerinci.

"Semua kita perlu waspada, yang jelas rapid tes dilaksanakan secara gratis,"sebutnya.(per)