Breaking News

Nama Mursida dan Alvia Santoni Mulai Digandengkan dengan Fikar Azami, Untuk Pilwako Tahun 2020

Suarakerinci.com, SUNGAIPENUH- Jelang Pilwako Sungai Penuh tahun 2020, prediksi politik terus bermunculan. Terutama untuk penentuan pasangan Bakal Calon Walikota Sungai Penuh nantinya.

Salah satu nama yakni pasangan dari Mantan Ketua DPRD Sungai Penuh, Fikar Azami yang bakal maju pada Pilwako Sungai Penuh tahun 2020 mendatang.

Bahkan, beberapa hari belakangan ini ada sejumlah nama yang digadang-gadang diprediksi bakal mendampingi Fikar Azami pada Pilwako Sungai Penuh nantinya.

Seperti Mursida yang saat ini menjabat sebagai sebagai Camat Pal Merah, yang beberapa waktu belakangan disebutkan cocok mendampingi Fikar Azami, lantaran memiliki hubungan harmonis dengan masyarakat Sungai Penuh.

Tidak hanya nama Mursida saja, nama Alvia Santoni yang merupakan tokoh muda Pondok Tinggi yang berbackground Akademisi juga diprediksi bisa bakal mendampingi Fikar Azami pada Pilwako mendatang.

"Jika fikar berpasangan dengan Mursida cukup total, lantaran Mursida merupakan salah satu tokoh wanita Sungai Penuh yang berpengaruh,"ungkap Even tokoh muda Sungai Penuh.

Sementara untuk Alvia Santoni sendiri juga memberikan pengaruh besar jika berpasangan dengan Fikar Azami, lantaran Alvia Santoni merupakan sosok yang digandrungi dan berhasil di bidang akademisi.

"Pak Alvia Santoni juga merupakan see salah satu tokoh muda Sungai Penuh dan Pondok tinggi yang pernah terjun ke politik Sungai Penuh beberapa waktu lalu, jadi sudah teruji pengalamannya,"sebutnya.

Alvia Santoni sendiri saat dimintai tanggapannya terkait informasi tersebut mengaku sejauh ini dirinya lebih fokus dalam memajukan STIE SAK, namun dirinya tidak menampik ketertarikannya pada Pilwako Sungai Penuh 2020 mendatang.

"Kita lihat saja nanti, politik kan dinamis tidak bisa diprediksi,"katanya.

Sementara itu, Fikar Azami sendiri mengaku sejauh ini dirinya belum bisa menetapkan siapa kandidat yang akan mendapinginya pada Pilwako Sungai Penuh, namun yang jelas kedua nama tersebut masuk dalam lirikan kita.

"Yang jelas nantinya siapa wakil saya pada Pilwako Sungai Penuh, itu tergantung dari hasil survey nantinya. Kita lihat saja nantinya,"sebut Fikar Azami.(per)