Breaking News

Idul Adha, FPPWDT 7 Gelar Ibadah Qurban

Suarakerinci.com, SUNGAIPENUH- Forum Pemuda Peduli Wilayah Depati Nan Tujuh (FPPWDT 7) Kota Sungai Penuh, bertempat didepan Masjid Raya Sungai Penuh, Selasa (13/8) menggelar ibadah qurban.

Tujuh ekor sapi sapi dan satu Kambing diqurbankan dalam rangka Idul Adha kali ini, hewan qurban sendiri merupakan hewan qurban yang diserahkan oleh sejumlah tokoh dalam Kota Sungai Penuh, tidak terkecuali Cawapres RI Sandiaga Uno.

Pelaksanaan ibadah qurban sendiri berlangsung dengan lancar, serta menarik simpati sebagian besar masyarakat Kota Sungai Penuh.

Ketua FPPWDT 7 Sungai Penuh, Defitra Eka Jaya menjelaskan moment ibadah qurban ini sendiri merupakan kegiatan yang sangat baik, terutama dalam upaya untuk meningkatkan amal ibadah kepada Allah Swt.

"Selain itu, kegiatan ini juga sebagai ajang berbagi bersama masyarakat serta menjalin silatulrahmi antar FPPWDT 7, masyarakat Sungai Penuh dan sejumlah tokoh sungai Penuh,"ungkapnya.

Dengan dilaksanakannya ibadah qurban bersama, lanjutnya merupakan auatu bentuk silatulrahmi selalu terjaga antar masyarakat dan para tokoh politik di Sungai Penuh.

"Ini momen langka, duduk bersama para tokoh sungai Penuh. Ini membuktikan kita sangat peduli dengan Kota Sungai Penuh kedepannya,"jelasnya.

Dipo Ilham, salah seorang tokoh muda sungai Penuh menyambut baik kegiatan qurban bersama dan mendukung program FPPWDT 7 ini. Ajang ini merupakan ajang untuk saling bersilatulrahmi.

"Yang pasti tujuan kita sama yakni memajukan kota Sungai Penuh nantinya,"terangnya.

Sementara itu, Fikar Azami yang juga hadir dan ikut berkurban di kegiatan tersebut menyanjung kegiatan baik yang FPPWDT serta masyarakat Sungai Penuh pada Umumnya.

"Kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat baik, selain kita dapat amal ibadah. Kita juga bisa saling bersilatulrahmi, demi kemajuan Kota Sungai Penuh kedepannya,"jelasnya.(per)