Pasca Banjir, Sejumlah Rumah Hingga Fasilitas Umum Rusak
Suarakerinci.com, KERINCI- Banjir bandang yang menerjang empat yakni desa Pancuran Tiga, Tanjung Pauh Mudik, Punai Merindu dan Sumur Jauh, Minggu (9/6) mengakibatkan sejumlah rumah dan fasilitas umum rusak parah.
Sejumlah rumah rusak parah dibagian dapur rumahnya, pagar hingga bagian rumah milik warga. Tidak hanya itu, sejumlah fasilitas umum juga mengalami kerusakan, seperti tembok penahan dan tebing.
"Ada beberapa rumah yang dapurnya rusak, ini karena terjangan banjir,"ungkap Kades Punai Merindu Junaidi.
Tidak hanya rumah saja, lanjutnya jalanan di desa Punai Merindu dan Sumur Jauh juga mengalami kerusakan, termasuk lahan pertanian padi sawah milik petani juga mengalami kerusakan.
"Sejumlah lahan pertanian juga terancam puso, akibat banjir semalam,"terangnya.
Sementara itu, untuk Pancuran tiga sendiri, ada beberapa rumah dan pagar milik warga yang rusak akibat terjangan banjir bandang. Diantaranya yakni rumah milik Bun, agayang dan Umar.
"Selain itu banjir juga mengakibat jalan di Tanjung Pauh tepatnya jalan penghubung tanjung pauh mudik dengan desa Kumun putus,"jelas Agus, Warga Pancuran Tiga.
Selaku masyarakat, dia berharap perhatian dari Pemkab Kerinci untuk segera memberikan bantuan dan memperbaiki fasilitas umum serta mencari solusi banjir di Empat desa Tanjung Pauh Mudik.
"Sudah sering sekali dengan volume besar turun dari arah perbukitan dan menghantam desa kami, kami harap pemkab bisa segera mengatasinya,"pintanya.(per)