Polres bersama Kodim 0417 Kerinci Gelar Olah TKP di TPS Desa Koto Padang
Suarakerinci.com, SUNGAI PENUH - Aksi pengrusakan pembakaran kotak dan surat suara yang terjadi di TPS 1,2 dan 3 Desa Koto Padang, Kecamatan Tanah Kampung langsung ditindaklanjuti aparat Keamanan.
Bahkan, pada pukul 11.20, Aparat keamanan dari kepolisian dan TNI dari Kodim 0417 Kerinci sudah berada di desa Koto Padang, untuk melakukan olah TKP. Dilokasi kejadian yakni di TPS 1, 2, dan 3 yang berlokasi di SD Negri No 063/XI Desa Koto Padang, sudah di Police Line.
Informasi yang diterima pihak Polres Kerinci akan melakukan olah TKP. "Nanti dulu ya, kita akan melakukan olah TKP terlebih dahulu," singkat Kabag Ops Polres Kerinci, Kompol Yuda Lasmana.
Informasi yang diperoleh dilapangan, pebakaran kotak suara terjadi di TPS 1, 2 dan 3 di Koto Padang Kecamatan Tanah Kampung Kota Sungai penuh. Ada 15 kotak suara, yang terbakar.
Kronologis kejadian pada pukul 03.30 WIB Panwascam dan anggota Linmas melaksanakan kegiatan penyelesaian administrasi di TPS. "Pada pukul 04.00 WIB tiba - tiba listrik padam, dibarengi dengan lemparan batu ke atap TPS yang dilakukan oleh orang yang tidak dikenal," jelas salah seorang aparat Keamanan.(per)
Bahkan, pada pukul 11.20, Aparat keamanan dari kepolisian dan TNI dari Kodim 0417 Kerinci sudah berada di desa Koto Padang, untuk melakukan olah TKP. Dilokasi kejadian yakni di TPS 1, 2, dan 3 yang berlokasi di SD Negri No 063/XI Desa Koto Padang, sudah di Police Line.
Informasi yang diterima pihak Polres Kerinci akan melakukan olah TKP. "Nanti dulu ya, kita akan melakukan olah TKP terlebih dahulu," singkat Kabag Ops Polres Kerinci, Kompol Yuda Lasmana.
Informasi yang diperoleh dilapangan, pebakaran kotak suara terjadi di TPS 1, 2 dan 3 di Koto Padang Kecamatan Tanah Kampung Kota Sungai penuh. Ada 15 kotak suara, yang terbakar.
Kronologis kejadian pada pukul 03.30 WIB Panwascam dan anggota Linmas melaksanakan kegiatan penyelesaian administrasi di TPS. "Pada pukul 04.00 WIB tiba - tiba listrik padam, dibarengi dengan lemparan batu ke atap TPS yang dilakukan oleh orang yang tidak dikenal," jelas salah seorang aparat Keamanan.(per)
![]() |
Olah TKP yang dilaksanakan Polres dan Kodim 0417 Kerinci |