Walikota Sungai Penuh AJB, Resmikan Portal Terminal dan Parkir
Suarakerinci.com, SUNGAIPENUH- Setelah sekian lama menunggu, akhirnya Rabu (10/1) Portal terminal dan Parkir di Kota Sungai Penuh diresmikan oleh Pemerintah Kota Sungai Penuh, yang dilaksanakan langsung Walikota Sungai Penuh, Asyafri Jaya Bakri.
Kepala Dinas Perhubungan Sungai Penuh, Haidir, SE membenarkan telah diresmikannya Portal Terminal dan Parkir di Kota Sungai Penuh. Peresmian ini menjadi momentum bagi Dishub Kerinci umumnya pemkot Sungai Penuh untuk mencegah terjadinya kebocoran Pendapatan Asli Daerah (PAD).
"Dengan portal ini lalu lintas nantinya berjalan lancar, kedepannya tidak bisa sembarangan keluar masuk dilokasi Portal Terminal dan Parkir,"ungkapnya.
Dikatakannya, dalam usaha menyukseskan Portal terminal dan Parkir tersebut, pihaknya berharap dukungan dari masyarakat yang memanfaatkan pasar di Sungai Penuh.
"Ini sesuai perda nomor 14 tahun 2010. Begitu juga untuk bongkar muat ditetapkan pukul 14.00 wib. Dimana biasanya pagi, Tapi dengan portal tidak bisa masuk pagi,"sebutnya.
Walikota Sungai Penuh, Asyafri Jaya Bakri dalam sambutannya menyebutkan bahwa pengelolaan pasar dengan portal merupakan sebuah kebijakannyang sangat baik.
Sehingga jelas pemasukan melalui parkir, sesuai dengan peraturan daerah nomor 2 tahun 2012, parkir dilaksanakan dinas teknis tidak boleh dipihak ketigakan. Dalam hal ini perli singkronisasi polisi, pol pp dan dishub,"jelasnya.(oq)