Breaking News

Tiga Besar Lelang Jabatan Didomisili Camat, Noviarzen Urutan Pertama Untuk Calon BPMPSP

Suarakerinci.com, KERINCI-Proses Lelang jabatan untuk mengisi empat jabatan strategis di Kerinci memasuki tahap akhir, menariknya dari empat jabatan yang dilelang telah terpilih tiga besarnya tercatat enam orang Peserta yang kini masih menjadi Camat di Kerinci.

Seperti Untuk Badan Ketahanan Pangan selain nama Rapuan Kabag Umum DPRD, ada dua peserta yang kini menjabat sebagai Camat yakni Tito Rivano Camat Bukit Kerman dan ketiga Pirmansyah Camat Siulak.

Untuk Pemberdayaan Masyarakat dan Desa selain nama Hasferi Akmal dan Nila Kasuma, ada nama Indri Firman yang tidak lain adalah Camat Sitinjau Laut.

Namun kondisi yang menarik di tiga besar calon Kepala Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu ada nama Dirut RSUD Kerinci, Noviarzen, ada juga nama Asmaldi Camat Gunung Raya, dan  Indra Gunawan yang saat ini menjabat sebagai Camat Air Hangat Barat.

Untuk calon pengisi Kepala BPBD sendiri ada nama Mantan Kepaa BPBD Kerinci Darifus, ada juga nama Dafrisman Camat Air Hangat, dan terakhir Al Juhari yang kini menjabat sebagai Kabid Sarpras Disdik Kerinci.

"Benar, nama tiga besar yang telah mengikuti lelang jabatan sudah keluar," ungkap Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Sahril Hayadi.

Saat ini, lanjutnya pihaknya masih menunggu hasil verifikasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). "Nantikan pihak KASN akan memverifikasi, terkait aturan dan prosedur pelaksanaan lelang jabatan," jelas Syahril.

Jika setelah diverifikasi KASN sambung Syahril, dan ditemukan tidak ada permasalahan. Maka selanjutnya, tiga nama tersbeut akan diserahkan kepada Kepala Daerah dalam hal ini kepada Bupati Kerinci, Adirozal. "jika tidak ada masalah, tinggal Bupati yang menentukan siapa yang akan menjabat dan dilantik," sebutnya.(oq)