Empat Siswa Ikut UNKP Susulan, 121 Siswa Tidak Ikut Ujian
Suarakerinci.com, KERINCI-Dari 3812 peserta Ujian Nasional Kertas Pensil (UNKP) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kerinci, tercatat ada 125 peserta yang tidak ikut UNKP tingkat SMP dan MTS dalam kabupaten kerinci. Dari 125 peserta yang tidak ikut ujian, empat peserta ujian lainnya memang dalam kondisi sakit pada pelaksanaan UNKP disekolahnya.
Kepala Dinas Pendidikan Kerinci, berdasarkan data yanh didapat pihaknya atas dasar laporan Pelaksanaan UNKP yang telah keluar hasilnya. Jumlah peserta UNKP tingkat SMP dan MTS Kerinci adalah 3.812 peserta, terbagi atas 2558 siswa SMP dan 1254 peserta UNKP dari MTS. Namun jumlah teesebut bukanlah jumlah menyeluruh sesuai dengan data yang disampaikan ke dinas pendidikan sebelumnya.
Pasalnya, tercatat ada 125 peserta yang tidak hadir pada pelaksanaan UNKP tingkat SMP dan MTS tersebut, yang terbagi atas 98 peserta dari SMP dan 27 peserta dari MTS. Dengan alasan, untuk 121 peserta memang tidak hadir pada UNKP. "Sementara untuk empat peserta lainnya tidak hadir ujian dengan alasan sakit,"ungkapnya.
Dikatakannya, atas kondisi tersebut ke 121 peserta yang tanpa alasan pada saat mengikuti UNKL sebelumnya, pihaknya tidak bisa berbuat banyak. Secara otomatis ke 121 peserta ujian tersebut dinyatakan gagal. Sedangkan untuk peserta yang dalam kondisi sakit pada saat UNKP dilaksanakan, ada dispensasi dari Pemkab kerinci melalui Dinas pendidikan Kerinci.
Dalam hal ini, keempat siswa yang gagal ikut UNKP karena sakit, diperbolehkan mengikuti UNKP ulang yang dijadwalkan dalam waktu dekat akan dilaksanakan pemkab kerinci."UNKP susulan akan dilaksanakan pada tanggal 22 Juni 2017 nantinya,"sebutnya.(oq)